Agustinus; “UKM di Sintang butuh kemudahan Akses Permodalan dan Pembinaan”

Anggota DPRD Sintang, Agustinus

Wartaborneo.com/Sintang. Sejalan dengan prioritas pembangunan pemerintah Kabupaten Sintang yang tertuang dalam RPJMD 2016-2021, dimana salah satunya adalah Peningkatan Ekonomi Kerakyatan, maka menurut hemat Agustinus, Anggota DPRD Kabupaten Sintang Fraksi PDIP, mengatakan bahwa pemerintah kabupaten harus memberikan kemudahan akses permodalan kepada pelaku UKM.

“Untuk meningkatkan Ekonomi Kerakyatan, maka kemudahan dalam mengakses permodalan menjadi keniscayaan bagi pelaku UKM, sehingga UKM semakin bertumbuh. Hal ini pernah saya sampaikan dalam rekomendasi LKPJ Bupati TA 2017 yang lalu” tegasnya.

Selain permodalan, yang tak kalah pentingnya adalah pelatihan dan pembinaan agar pelaku UKM semakin inovatif dan kreatif dalam menghasilkan produk-produk yang diminati masyarakat.


“Penting juga agar pemerintah membina pelaku UKM melalui Pelatihan-pelatihan agar pelaku UKM menjadi wirausahawan yang kreatif dan inovatif dalam melihat peluang pengembangan produk yang dihasilkan”tambahnya.


Subscribe to receive free email updates: